always trying,praying and creative
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Ramen Chain Terbaik di Jepang Menurut Netizen Jepang

3 Ramen Chain Terbaik di Jepang Menurut Netizen Jepang

Survey menunjukkan hal tak terduga tentang kedai ramen yang jarang diketahui!

Ramen adalah mie khas negara Jepang yang terkenal di seluruh dunia.

Ramen khas Jepang ini memiliki ciri khas kuah kaldu yang kental dengan cita rasa asin gurih yang membuat penduduk dunia ketagihan.

Karena Jepang sudah mulai memasuki musim dingin, maka keinginan penduduk Jepang untuk makan ramen menjadi semakin meningkat dibanding musim-musim lainnya.

Bayangkan, ditengah cuaca dingin, semangkuk ramen yang panas dengan asap mengepul tentu sangat cocok untuk menghangatkan tubuh bukan.

Nah berbicara tentang kedai ramen di Jepang, kalian pasti kenal dengan Ichiran bukan? 

Kedai ramen yang populer di tiktok karena tempat makannya yang cocok untuk kaum introvert, bahkan kedai ini juga sering di review sama food vloger Indonesia saat mereka berkunjung ke Jepang.

Mungkin kalian mengira kalau kedai inilah yang akan berada di posisi pertama sebagai kedai ramen terbaik di Jepang, namun ternyata salah!

Penasaran? Yuk cek sama-sama list di bawah ini!

3 Waralaba Ramen Terpopulerdi Jepang Menurut Netizen Jepang!

3. Kourakuen

Kourakuen

Kourakuen adalah cabang kedai ramen yang terkenal dengan menu-menu unik edisi terbatas mereka.

Seperti ramen eskrim dan ramen coklat yang menghebohkan Jepang beberapa waktu lalu.

Ketika ditanya mengapa mereka sangat menyukai rantai tersebut, beberapa responden mengatakan bahwa mereka suka ke Kourakuen karena harganya yang murah dan juga tempatnya yang nyaman.

Sungguh menarik karena dari survey ini kita bisa mempelajari bahwa rasa bukanlah yang utama, namun kenyamanan dan harga menjadi poin utama yang membuat Kourakuen populer.

2. Ichiran

Ichiran Ramen

Ramen dari Ichiran memiliki ciri khas tersendiri yang menarik pengunjung untuk kembali memakannya.

Dengan kaldu tulang babi tonkotsu yang hangat dan mi tipis dan lurus — ciri khas ramen ala Hakata, Ichiran berhasil memenangkan hati para penggemar karena menyajikan makanan yang sangat lezat.

Namun, rasa bukan satu-satunya hal yang membuat rantai ramen ini begitu populer, karena banyak responden yang menyebutkan tentang kemudahan makan di Ichiran terutama bagi mereka yang datang untuk makan sendirian. 

Stan individual dan layar bambu antara restoran dan server, yang berarti Anda tidak perlu berinteraksi dengan siapa pun saat makan di sana membuat pengunjung nyaman dan mudah untuk memesan di Ichiran.

1. Tenkaippin

Tenkaippin

Posisi pertama restoran ramen terbaik di Jepang di menangkan oleh Tenkaippin 

Ramen chain Tenkaippin ini terkenal dengan kaldu "kotteri" ("kental"), yang dipuji oleh banyak responden karena "kaldunya yang enak", "mie yang enak", dan "kemudahan makan di sana saat makan sendirian".

Saking populernya kaldu mereka, restoran ini bahkan juga menjual kuah kadu mereka dalam mangkuk terpisah sehingga mudah di bawa pulang. 

Tenkaippin

Selain ketiga kedai di atas, Line sebagai pihak penyurvei juga menemukan beberapa restoran ramen yang populer di berbagai wilayah Jepang.

Restoran Ramen Paling Populer di Jepang:

Hokkaido: Ramen Yamaokaya

Tohoku/Kanto: Kourakuen

Chubu: Sugakiya

Kinki/Chugoku/Shikoku: Tenkaippin

Kyushu/Okinawa: Ichiran

Selain rekomendasi restoran di atas, Jepang juga memiliki banyak restoran ramen lokal yang gak kalah enak dari restoran di list loh.

Jadi jika nanti kalian ke Jepang, jangan ragu untuk mengunjungi salah satu rantai populer yang tercantum di atas untuk melihat apa yang membuat mereka begitu baik, dan kemudian jelajahi sendiri kedai ramen lokal yang sangat rahasia sehingga tidak bahkan punya nama sama sekali.

sumber: Soranews24



https://ift.tt/Y3MFoIt