always trying,praying and creative
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penjelasan Lengkap DOT di Honkai Star Rail, Sekali Baca Auto Paham!

 

Luka

Sistem Damage yang Sangat Mudah untuk Di Build

Yo mina san!

Kali ini saya akan membahas tentang sistem dalam game Honkai Star Rail, ya mungkin sebagian besar dari kalian ada yang masih asing dengan DOT yang ada di Honkai Star Rail.

DOT adalah singkatan dari Damage Over Time, merupakan satu istilah yang digunakan untuk damage yang diberikan secara berkelanjutan.

Buat kalian yang masih belum paham dengan penjelasan diatas, mungkin kalian akan terbantu dengan melihat gambar berikut ini.

DOT

Nah sekumpulan damage dengan angka kecil itulah yang disebut DOT, biasanya DOT akan muncul ketika giliran musuh kalian tiba.

Damage tersebut terbilang kecil, namun damage tersebut bisa terus menerus diberikan sampai beberapa giliran.

DOT sendiri merupakan debuff, yang artinya DOT bisa diresist oleh musuh apabila effect ressist mereka tinggi. Hal tersebut bisa kalian atasi dengan menaikkan effect hit rate kalian.

Di Honkai Star Rail ada 4 jenis DOT yang bisa diberikan yakni Shock, Burn, Wind Shear, dan juga Bleed.

DOT

Ada dua cara untuk bisa memberikan efek DOT pada lawan, yakni normal DOT dan Break DOT. Pertama saya akan membahas untuk normal DOT.

Normal DOT

Serval

Kalian bisa memberikan DOT kepada musuh secara langsung melalui skill-skill dari karakter tertentu. Sebagai contoh ada skill lightning flash milik Serval.

Skill milik Serval tersebut bisa memiliki 80% peluang untuk bisa memberikan shock kepada lawan. Presentasi tersebut dipengaruhi oleh efect hit rate kalian dan effect ressist musuh kalian.

Selain Serval masih ada banyak karakter yang bisa memberikan DOT seperti Kafka, Luka, Sampo, Himeko dsb.

Break DOT

Cara kedua ada Break DOT, status DOT akan diberikan kepada musuh apabila kalian berhasil melakukan break kepada mereka.

Status DOT tersebut bergantung pada break apa yang kalian lakukan, apabila kalian melakukan break dengan elemen api maka musuh akan mendapat efek burn, elemen lighning akan mendapat efek shock, elemen angin akan mendapat efek wind shear, dan physhical akan mendapat efek bleed.

Secara keseluruhan efek DOT sendiri tidaklah terlalu buruk, perlu diketahui juga efek DOT tidak bisa critical.

Meskipun terdengar jelek karena tidak bisa critical, tapi hal tersebut merupakan salah satu keunggulan DOT.

Jika tak bisa critical, maka kita tak perlu repot-repot melakukan farming terus menerus untuk mendapatkan stat critical pada relic kalian.

Kalian hanya perlu menumpuk attack sebanyak mungkin dan mencari sub stat effect hit rate, hal tersebut jauh lebih mudah daripada mencari stat dan sub stat critical.

Apalagi sekarang ada karakter baru yang membuat DOT ini menjadi over power, ya apabila kalian sudah memiliki Kafka maka sudah sewajibnya kalian mengobah pola permainan kalian dan menggantinya dengan pola permainan yang mengandalkan DOT.

Dan untuk kalian yang masih belum paham tetnang DOT, maka kalian bisa melihat video dari SevyPlays berikut ini, dijamin deh makin paham.



https://ift.tt/Nwrtv1g